Bahan-Bahan
- 500 gr ekor ikan bandeng (1 ekor)
Bumbu marinasi
- 1 siung bawang putih
- 1/2 ruas jahe
- 1/2 ruas kunyit
- 1 sdt garam
Sambal
- 7 buah cabe merah
- 6 buah cabe rawit
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 ruas kencur
- 1/2 ruas jahe/kencur
- 1 sdt garam
- 1 sdt penyedap/kaldu bubuk
- 1 sdt gula
- 100 ml air panas
- 1 buah jeruk limau
- secukupnya Minyak goreng
Cara Memasak
1.Cuci bersih ikan bandeng yang telah dipotong & dibuang isi perutnya lalu marinasi dengan bawang putih,jahe & kunyit yg dihaluskan selama 10 menit lalu goreng ikan hingga matang
2.Sangrai cabe, bawang putih, bawang merah,jahe & kencur hingga layu lalu ulek kasar atau menggunakan blender sebentar saja tambahkan air panas,garam,gula & penyedap rasa lalu tes rasa
3.Tata di piring ikan goreng tadi lalu siram sambal pecak diatasnya & beri perasan jeruk limo diatasnya
4.Siap di Santap
Resep dari : Via Vie (Dapur Bunda)
Sumber Informasi : cookpad.com